Header Ads

Software Rising PC Doctor


Sering bermasalah dengan 'kejahatan' yang terjadi pada sistem komputer kesayangan Anda? Inilah salah satu solusi yang bisa Anda gunakan untuk melindungi, memperbaiki dan meningkatkan kinerja sistem komputer milik Anda.

Rising PC Doctor adalah aplikasi gratis yang didesain untuk menjadi security tool yang profesional dan smart. Fitur dan fungsi yang dimiliki aplikasi yang satu ini cukup lengkap, meskipun Anda bisa mendapatkannya secara cuma-cuma.

Aplikasi ini memiliki tujuh fungsi penting, antara lain menganalisis malware secara otomatis, mensterilkan perangkat USB, mampu memperbaiki Microsoft Internet Explorer & Windows, Mampu mendeteksi dan menghalangi masuknya Trojan, melindungi dari situs jahat, melindungi Internet Explorer protection dan menghalangi Trojan Download.

Dengan perangkat lunak yang satu, Anda akan merasa aman dalam mengoperasikan komputer atau pada saat menjelajah internet, karena aplikasi ini bisa menjadi pelindung dari berbagai 'kejahatan' yang ada di sistem, seperti malware, trojan, viruses, dan berbagai aksi 'jahat' lainnya.

File size: 9 MB (freeware/ad-supported)
Sistem operasi: Windows 2000/XP/2003/Vista/7


Download

No comments